menu
Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi Resmi Mendaftar ke KPU Jawa Tengah
Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi resmi mendaftar ke KPU Jawa Tengah

SEMARANGNETWORK.COM - Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi resmi mendaftar ke KPU Jawa Tengah, Selasa, 27 Agustus 2024.

Pasangan calon Gubernur Jawa Tengah dan calon wakil Gubernur Jawa Tengah yang diusung PDI Perjuangan ini datang ke Kantor KPU Jawa Tengah sekira jam 13.57 WIB.

Mereka menggunakan pakaian atasan putih dan bawahan hitam didampingi istri.

Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi disambut tarian nusantara sebelum masuk ke dalam kantor KPU Jawa Tengah.

Sebelumnya Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi diarak dari Panti Marhaen menggunakan dokar dengan diiringi kesenian tradisional.

Pantauan semarangnetwork.com para pendukung yang tidak bisa masuk ke dalam menunggu di depan Kantor KPU Jawa Tengah di Jalan Veteran Semarang.

Dalam sambutannya, Andika Perkasa menyampaikan apresiasinya kepada seluruh jajaran DPD PDIP Jateng yang telah bekerja keras sehingga pendaftaran dapat berjalan lancar hingga diterima oleh KPUD.

Ia juga menegaskan kesiapan partai untuk menghadapi tahapan selanjutnya dalam proses Pilkada.

"Pertama-tama, terima kasih banyak kepada DPD PDIP Jateng yang telah membantu semua proses pendaftaran hingga diterima oleh KPUD Jateng. Selanjutnya, kami siap untuk melaksanakan tahapan berikutnya dari Pilkada sesuai dengan keputusan KPUD Provinsi Jateng," kata Andika Perkasa dalam sambutannya.

Sementara itu, Hendrar Prihadi, yang lebih akrab disapa Mas Hendi, juga memberikan pernyataan terkait tugas yang diemban oleh partai dalam menghadapi Pilkada ini.

Menurutnya, hubungan yang terjalin antar kader dan masyarakat sangat penting untuk membangun Jawa Tengah yang lebih baik.

"Kami menerima tugas dari Partai PDI Perjuangan dengan penuh rasa saling menghargai. Kami tahu sejak 2014, Mas Lutfi adalah sosok yang baik dan memiliki pengetahuan mendalam tentang Jawa Tengah. Yang jelas, masyarakat Jateng akan diuntungkan karena ada beberapa calon yang bisa mereka pilih dengan hati" ujar Hendi.

 

Nama Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi diumumkan oleh Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto pada gelombang ketiga pengumuman daftar calon kepala daerah yang diusung PDIP di kantor DPP PDIP, Jakarta, Senin 26 Agustus 2024.***


Anda mungkin juga menyukai

window feed play_circle person