
SEMARANG NETWORK - Tim Kampanye Daerah (TKD) Jawa Tengah untuk pemenangan pasangan calon Capres Cawapres nomor urut 2 Prabowo Gibran bertekad merebut 45% suara di Jawa Tengah.
TKD Jawa Tengah yang dipimpin Kukrit Suryo Wicaksono tersebut optimis memenangkan hanya dalam satu putaran dalam Pilpres 2024.
Bukan tanpa alasan, TKD Jawa Tengah Prabowo Gibran diisi oleh orang-orang yang sangat memahami peta percaturan politik wilayah.
Ada diantaranya diisi oleh para mantan jenderal TNI dan Polri yang pernah menjadi penguasa pada saat itu.
Mantan Gubernur Jawa Tengah Letjend TNI (Purn) Bibit Waluyo, Mantan Kapolri Jenderal Polisi (Purn) Sutarman, dan mantan Kapolda Jateng Komjend Polisi (Purn) Condro Kirono. Mereka masuk tim Dewan Penasehat TKD Jateng.
Ketua TKD Jateng Kukrit Suryo Wicaksono menyatakan dengan hadirnya kekuatan dalam tim Penasehat serta dukungan sembilan koalisi partai politik akan mempermudah menang satu putaran dengan 45 persen suara di Jawa Tengah.
"Kita guyub kita menang 45 persen dalam satu putaran. Pak Sutarman putera asli Jateng, sangat paham akan jateng, Pak Condro Kirono paling tidak tiga tahun Kapolda Jateng. Pak Bibit Waluyo, mantan Gubernur Jawa Tengah dan beliau selalu ngangenin semangatnya," katanya, sat Press Conference TKD Jawa Tengah, di Hotel Oak Tree Semarang, Rabu 29 November 2023.
Kata Kukrit, mereka akan mejadi 'komandan' pemenangan suara Prabowo Gibran di Jawa Tengah. Dengan masing-masing keahlian dan kekuatan massa grassroot yang dimilikinya.
Dawan Penasehat TKD Jateng Bibit Waluyo menyampaikan jika ia ditugaskan oleh Prabowo Subianto untuk mengkoordinir keberhasilan di Jawa Tengah.
Ia mengajak masyarakat Jateng dan para relawan untuk menggunakan hati dan pikiran yang bersih dalam memilih pimpinan sesuai kebutuhan bangsa dan negara di Pilpres 2024.
"Saya sampaikan semua kepada masyarakat dan relawan yang kita bina, masyarakat Jateng dengan hati dan pikiran bersih memilih pimpinan dari baik dari yang terbaik, pilihlah Prabowo," katanya.
Bibit juga menjelaskan dengan potensi kekayaan dan keberagaman Indonesia mulai dari suku, agama, ras serta kekayaan alam yang melimpah dibutuhkan pemimpin yang berpengalaman dan ulet.
Prabowo di mata Bibit adalah sosok yang pintar, ulet, bertanggug jawab dan banyak pengalaman untuk mengelola keberagaman dan kekayaan itu semua.
Prabowo juga sangat pintar dengan menguasai delapan bahasa asing. Sehingga mampu mengkomunikasikan bangsa ini dengan potensi yang dimilikinya. Modal itu akan membawa Indonesia disegani mata dunia.
"Marilah kita buka hati dan pikiran kita yang bersih pilihlah Prabowo. Agar Indonesia kuat, berdiri sama tinggi berdiri sama sama rendah, semua bisa dijaga oleh pak Prabowo Indonesia di mata dunia," katanya.
Di antara 8 prioritas Prabowo Gibran satu diantaranya menciptakan kesejahteraan dengan membuka lapangan kerja di dalam negeri. Bibit meyakini hal tersebut nyata sebab sudah aperhitungan yang detail oleh Prabowo.
"Saya yakin, karena mengolah potensi yang ada itu mampu membuka pontensi pekerjaan di dalam negeri, dari pada keluar negeri, itu bisa diciptakan pak Prabowo. Maka saat paka Prabowo akan menaikan gaji para pegawai maka oleh pak Prabowo sudah melakukan hitungan yang jelas. Ada potensi alam yang luar biasa," katanya.
Sedangkan, Dewan Penasehat TKD Jateng lainnya, Jenderal Pol (Purn) Sutarman mengatakan akan menyampaiakan apa yang menjadi visi misi Prabowo Gibran kepada masyarakat Jateng, agar mengerti dan memilih presiden terbaik yaitu Prabowo.
Ada alasan kuat Sutarman bergabung memenangkan Prabowo Gibran. Ia yang pensiun dari kedinasan lalu menjadi petani dan peternak.
Bahwa tentang ongkos mahal produksi petani saat tanan serta kelangkaan pupuk subsidi sangat diperhatikan oleh Prabowo.
"Karena saat pupuk itu jarang yang dapat subsidi. Saya sampaikan kepada beliau dan ia care kepada petani. Kenapa tak mau tanam petani karena ongkosnya mahal, ada subsidi pemerintah tapi entah siapa yang menerima subsidi itu," katanya.
Sutarman juga sangat mengagumi jiwa patriot kebangsaan Prabowo. Sangat menghormati para pemimpin bangsa yang dahulu dan tidak menjelekan saat terjadi pergantian.
Prabowo kata Sutarman juga tegas akan melanjutkan keberhasilan dari kepemimpinan sebelumnya. Hal ini untuk mempercepat Indonesia semakin maju ke depan
"Kata pak Prabowo, pemimpin yang dahulu sudah ada dengan kelebihan-kelebihan maka percepatan Indonesia maju bisa tercapai. Tidak langsung mulai dari awal tapi melanjutkan akan lebih efektif keberhasilannya," katanya.
Oleh karenanya, ia bersama TKD Jateng akan masuk ke Jawa Tengah dengan mengedepankan politik santun membawa visi misi Prabowo Gibran.
"Peta politik di Jateng, kita akan masuk secara benar bagaimana sedemikian rupa semua tahu. Dan saya punya massa di grassroot dan kita bisa menang satu putaran," katanya.***