menu
8 Rekomendasi Destinasi Wisata di Magelang untuk Keluarga
Pastikan liburanmu dan keluarga lebih berkesan dengan mengunjungi destinasi tempat wisata Magelang berikut ini. Yuk, cek rekomendasinya!

Ditulis Oleh:
Nadine

Listen
  • Daftar isi
  1. Home
  2. Sahabat Perjalananmu
  3. 8 Rekomendasi Destinasi Wisata di Magelang untuk Keluarga
8 Rekomendasi Destinasi Wisata di Magelang untuk KeluargaMay 06, 2024.By NadineBagikan Listen

freepik.com/author/wirestockIni dia berbagai destinasi tempat wisata di Magelang, cocok untuk liburan keluarga!

Wisata Magelang — Liburan ke Magelang bersama keluarga bisa jadi pengalaman yang seru, terutama untuk mengisi libur akhir semester lho, Blibli Friends. Apalagi Magelang memang dikenal sebagai salah satu kota dengan banyak destinasi wisata. Ada beberapa tempat wisata di Magelang yang cocok untuk keluarga, bahkan banyak juga yang sangat ramah bagi anak-anak.

Penasaran tempat wisata apa saja yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga di Magelang? Yuk, simak daftar rekomendasi di bawah ini!

Baca Juga:

Destinasi wisata pertama yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga di Magelang adalah Silancur Highland nih, Blibli Friends. Terletak di lereng tenggara Gunung Sumbing, Silancur Highland menawarkan pegunungan indah yang dikelilingi oleh pepohonan hijau. Udara di sini begitu sejuk, cocok untuk menyegarkan pikiran dan tubuh, bikin tempat ini pas banget untuk healing, ya!

Selain keindahan alamnya, Silancur Highland juga memiliki taman bunga yang cantik di sebelah loket masuk. Tempat ini bisa jadi spot foto yang instagramable bagi kamu dan keluarga. Kalau kamu hobi berkemah, terdapat juga fasilitas camping ground lho, Blibli Friends. Boleh banget masukin Silancur Highland ke bucket list perjalanan liburanmu, ya!

Rekomendasi destinasi wisata untuk keluarga di Magelang adalah Hutan Desa Ngablak nih, Blibli Friends. Dibuka akhir tahun 2023 yang lalu, Hutan Desa menawarkan pemandangan alam yang memukau sebagai daya tarik utamanya. Apalagi Hutan Desa juga berada di tengah perkebunan, sehingga  kamu akan menemui banyak panorama hijau yang menyejukkan penglihatan.

Selain itu Hutan Desa juga dilengkapi dengan café untuk bersantai dan juga mini zoo yang ramah anak, sehingga cocok sekali untuk liburanmu bersama keluarga. Di sini, anak-anak bisa bersenang-senang sambil melihat rusa-rusa lucu dan memberi mereka makan, jadiin pengalaman liburanmu dan keluarga jadi semakin berkesan!

Pinea Forest Mangli jadi satu destinasi wisata keluarga di Magelang yang nggak bisa kamu lewatkan begitu aja ya, Blibli Friends! Sesuai namanya, destinasi ini menawarkan view rindangnya hutan pinus. Begitu memasuki kawasan hutan, pengunjung akan disambut dengan pemandangan tanaman pinus yang menjulang tinggi dengan dedaunan yang lebat. Cocok jadi tempat healing juga, nih!

Mengusung konsep wisata alam di hutan pinus, ada banyak hal menarik yang ditawarkan. Mulai dari playground anak-anak, animal feeding, cafe dan resto aesthetic, tempat makan gelato, camping ground, campervan, glamping, kegiatan outbound, trekking, dan paintball semuanya tersedia. Paket lengkap dalam satu tempat namanya, nih!

Ketep Pass jadi salah satu destinasi wisata yang populer di Magelang lho, Blibli Friends. Terletak di lereng Gunung Merapi, tempat ini bakal ngasih kamu pemandangan yang luar biasa menakjubkan. Dari sini kamu dapat menyaksikan barisan 5 gunung yakni Merapi, Merbabu, Slamet, Sindoro dan Sumbing, serta tempat-tempat di sekitarnya yang memanjakan mata.

Kawasan ini juga menawarkan pengalaman wisata edukatif dengan Ketep Volcano Center dan bioskop mini untuk kamu dan keluarga belajar tentang seluk beluk Gunung Merapi. Nggak hanya itu aja, kamu juga bisa menikmati 2 teropong di puncak Panca Arga dan Gardu Pandang, serta Menara Langit Merapi yang juga jadi daya tarik destinasi wisata Ketep Pass, nih, Blibli Friends.

Rekomendasi destinasi wisata Magelang berikutnya adalah Borobudur Land, nih, Blibli Friends. Tempat ini sangat cocok untuk kamu yang ingin berlibur bersama keluarga. Borobudur Land Magelang menjadi destinasi wisata keluarga yang ideal, karena di kawasan ini terdapat beberapa wahana yang akan memanjakan anak-anak.

Punya lokasi yang sangat strategis dan mudah di akses, Borobudur Land menawarkan berbagai wahana permainan dan spot foto yang kekinian serta berwarna-warni lho, Blibli Friends. Wahana yang menjadi daya tarik tempat ini beragam mulai dari rainbow slide, monorail, trampolin, ontang anting, sepeda listrik, dan masih banyak lagi. Tertarik untuk datang ke sini, Blibli Friends?

Taman Kyai Langgeng Ecopark atau yang disingkat dengan TKL Ecopark ini jadi salah satu destinasi wisata keluarga di Magelang yang nggak boleh kamu lewatkan ya, Blibli Friends. Punya konsep ruang terbuka hijau atau eco-friendly, destinasi yang satu ini cocok banget dikunjungi untuk wisata keluarga. Apalagi sudah tersedia berbagai wahana permainan dengan fasilitas yang lengkap.

Nggak hanya itu, TKL Ecopark juga mengusung destinasi wisata yang ramah anak sehingga dapat memfasilitasi pengalaman liburan yang menyenangkan bagi anak-anak dan keluarganya. Beragam fasilitas seperti rekreasi, edukasi, petualangan, hingga olahraga bisa diakses oleh para pengunjung. Lengkap banget, kan?

Bicara soal destinasi wisata Magelang, nggak akan lengkap rasanya kalau nggak bahas Candi Borobudur nih, Blibli Friends. Apalagi candi ini merupakan salah satu peninggalan sejarah dan keagamaan terbesar di dunia, dan jadi salah satu situs warisan dunia UNESCO. Jadi, nggak heran jika Candi Borobudur jadi destinasi wisata wajib untuk kamu kunjungi bersama keluarga di Magelang!

Selain menawarkan tempat yang memukau secara sejarah dan arsitektur, Candi Borobudur juga bakalan ngasih pengalaman edukatif untuk kamu dan keluarga, lho. Anak-anak dapat belajar tentang sejarah dan budaya Indonesia, serta ajaran Buddha melalui relief dan arca yang ada di sekitar candi. Jadi kalau kamu ke Magelang, Candi Borobudur jadi destinasi yang wajib kamu datangi, ya!

Rekomendasi destinasi wisata Magelang yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga selanjutnya adalah Wisata Kelinci Borobudur nih, Blibli Friends. Letaknya hanya 3 km dari Candi Borobudur, bisa sekalian ke sini deh! Sesuai dengan namanya, di sini kamu bisa menikmati taman kelinci, bermain sekaligus memberi makan kelinci-kelinci lucu dan menggemaskan.

Wisata ini sangat ramah anak karena menyediakan banyak sekali permainan mulai dari lego, mandi bola, panahan, dan juga trampolin lho. Tersedia juga kursi pijat dan terapi ikan yang bisa dinikmati para orangtua sembari menunggu anaknya bermain. Selain itu juga ada banyak sekali spot foto aesthetic yang bisa digunakan. Tertarik untuk mengunjunginya?

Baca Juga:

Nah, itu dia tadi beberapa destinasi wisata yang bisa kamu kunjungi di Magelang untuk liburan yang menyenangkan bersama keluarga tersayang. Kira-kira destinasi mana aja nih yang ingin kamu datangi nanti saat liburan tiba?

Buat kamu yang udah punya rencana liburan ke tempat-tempat di atas, yuk pertimbangin untuk Sewa Mobil Magelang di Blibli! Ada pilihan mobil dengan harga terjangkau yang pastinya sesuai dengan kebutuhan dan anggaran kamu. Kunjung Blibli dan pesan sekarang juga, ya!

MOLTO Ultra Pure Pouch Pelembut Dan...

Ditulis Oleh:
Nadine

Hi, my name is Nadine, a fashion stylist who loves makeup too! My routines are reading a bunch of information about fashion, lifestyle, and entertainment. Before that, I have another habit such as jogging, yoga, and sipping a glass full of smoothies every single morning. I like to hang out with my besties after work, enjoying a cup of green tea while discussing everything.


Anda mungkin juga menyukai

window feed play_circle person