
JATENGNETWORK.COM - Setelah lebih dari satu dekade, G-Dragon akhirnya kembali dengan album solo ketiganya yang berjudul Ubermensch.
Album ini dijadwalkan rilis pada 25 Februari 2025, menandai Long Play (LP) pertamanya sejak COUP D'ETAT yang dirilis pada September 2013.
Kabar comeback ini diumumkan langsung oleh G-Dragon melalui akun Instagram resminya.
Baca Juga: Kecelakaan Maut di Gerbang Tol Ciawi, Kemenhub Ungkap Status Uji Berkala Truk Muatan Galon
Dalam unggahannya, ia membagikan video teaser album Ubermensch, yang langsung menjadi perbincangan hangat di kalangan penggemar dan industri musik.
Menurut laporan Yonhap, album ini diproduksi di bawah naungan Galaxy Corporation, agensi baru G-Dragon setelah ia meninggalkan YG Entertainment.
Judul Ubermensch berasal dari filsafat Friedrich Nietzsche, yang menggambarkan sosok manusia ideal yang melampaui batasan sosial dan nilai-nilai konvensional.
Melalui album ini, G-Dragon ingin menunjukkan sisi dirinya yang lebih kuat dan tangguh, setelah menghadapi berbagai tantangan dalam hidup dan kariernya.
Sebelum merilis album penuh, G-Dragon lebih dulu meluncurkan dua single, Power dan Home Sweet Home, pada akhir 2024.
Kedua lagu tersebut sukses menduduki puncak tangga lagu musik Korea Selatan, membuktikan bahwa popularitas dan pengaruhnya masih sangat kuat di industri K-pop.
Kembalinya G-Dragon dengan Ubermensch tentu menjadi momen bersejarah bagi para penggemarnya yang telah menanti selama bertahun-tahun.
Banyak yang penasaran dengan konsep musik dan pesan yang akan ia sampaikan melalui album ini.
https://www.jatengnetwork.com/hiburan/28414490445/g-dragon-comeback-dengan-album-ubermensch-karya-besar-setelah-11-tahun