menu
Meriah! Inilah Kota-Kota di Indonesia dengan Perayaan Cap Go Meh 2025 yang Wajib Dikunjungi
Cap Go Meh, yang berarti malam ke-15 setelah Tahun Baru Imlek, merupakan puncak dari rangkaian perayaan Imlek. Malam Cap Go Meh berlangsung

JATENGNETWORK.COM - Cap Go Meh, yang berarti malam ke-15 setelah Tahun Baru Imlek, merupakan puncak dari rangkaian perayaan Imlek. Malam Cap Go Meh berlangsung pada 12 Februari 2025.

Pada malam ini, masyarakat Tionghoa di berbagai daerah akan merayakan momen ini dengan penuh suka cita. Tidak hanya menjadi ajang berkumpul keluarga, malam Cap Go Meh juga menampilkan berbagai tradisi budaya yang memukau.

Di Indonesia, Cap Go Meh dirayakan dengan meriah di berbagai kota yang memiliki komunitas Tionghoa besar. Mulai dari Semarang hingga Manado, setiap daerah menghadirkan acara khas yang menarik untuk disaksikan.

Jika kamu ingin menikmati suasana perayaan yang penuh warna, berikut beberapa kota yang bisa menjadi destinasi terbaik!

Baca Juga: Pemerintah Kembali Izinkan Pengecer Jual Elpiji 3 Kg, Berapa Harga Terbarunya?

1. Semarang

Semarang menjadi salah satu kota dengan perayaan Cap Go Meh yang megah. Mulai 12 Februari 2025, berbagai acara akan digelar di beberapa titik, seperti Klenteng Sam Poo Kong dan Pasar Imlek Semawis.

Pengunjung bisa menikmati pertunjukan barongsai, Wayang Potehi, dan berbagai seni budaya Tionghoa lainnya. Tak hanya itu, kuliner khas seperti lumpia Cap Go Meh dan nasi hainan juga bisa dinikmati di pusat kuliner khas Imlek.

2. Yogyakarta

Di Yogyakarta, Pekan Budaya Tionghoa Yogyakarta (PBTY) kembali hadir pada 6–12 Februari 2025 di Kampung Ketandan, dekat Malioboro.

Baca Juga: IHSG Bakal Menguat, Cek Analisa Saham Hari ini 6 Februari 2025: TLKM, BRMS dan SCMA

Acara ini menampilkan berbagai atraksi menarik, mulai dari pagelaran seni budaya Tionghoa dan lokal, pentas seni, pameran budaya, hingga stan kuliner yang akan memanjakan para pengunjung dengan beragam hidangan khas Imlek.

3. Palembang

Pulau Kemaro di Palembang selalu menjadi pusat perayaan Cap Go Meh setiap tahunnya. Acara ini menampilkan pertunjukan barongsai, tarian naga, serta ritual khas masyarakat Tionghoa.

https://www.jatengnetwork.com/wisata/28414495963/meriah-inilah-kota-kota-di-indonesia-dengan-perayaan-cap-go-meh-2025-yang-wajib-dikunjungi

Anda mungkin juga menyukai

window feed play_circle person