menu
Bupati Rembang Serahkan Bantuan Rumah Layak Huni dan Modal Usaha untuk Ratusan Mustahik
REMBANG – Sebanyak 108 mustahik menerima bantuan modal usaha dengan total nilai Rp250 juta, dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Rembang. Bantuan diserahkan Bupati Rembang Harno, di lan

REMBANG – Sebanyak 108 mustahik menerima bantuan modal usaha dengan total nilai Rp250 juta, dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Rembang. Bantuan diserahkan Bupati Rembang Harno, di lantai 2 Masjid Agung Rembang, Selasa (27/5/2025).

Selain bantuan modal usaha, juga diserahkan bantuan rumah tidak layak huni senilai Rp1 miliar, yang dialokasikan untuk Pembangunan 50 unit rumah.

Bupati Rembang Harno menyampaikan, pihaknya terus berkomitmen meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui berbagai program, termasuk bantuan tempat tinggal yang layak dan pemberdayaan ekonomi masyarakat kecil.
“Dengan bantuan ini, warga yang belum memiliki rumah yang layak bisa hidup lebih aman, nyaman, dan bermartabat. Selain itu, bantuan modal usaha bagi pelaku UMKM diharapkan dapat memotivasi mereka untuk terus berusaha memperbaiki kualitas hidup,” ujar bupati.

Menurutnya, kolaborasi dengan berbagai pihak, dalam mewujudkan masyarakat Rembang yang Sejahtera sangat penting. Pasalnya, pihaknya tidak bisa bekerja sendiri, membutuhkan dukungan dari Baznas, takmir masjid, dan OPD terkait untuk terus memperhatikan kondisi masyarakat.

“Jangan sampai ada warga yang kekurangan makan atau tinggal di rumah yang memprihatinkan. Jika ada, segera koordinasikan dengan pihak terkait, termasuk soal kesehatan. Jangan sampai justru diketahui dulu oleh awak media,” tandasnya.

Penulis: Mifta Kominfo Rembang
Editor: Di, Diskominfo Jateng

Accessibility Tools

Increase Text
  • Decrease TextDecrease Text
  • GrayscaleGrayscale
  • High ContrastHigh Contrast
  • Negative ContrastNegative Contrast
  • Light BackgroundLight Background
  • Links UnderlineLinks Underline
  • Readable FontReadable Font
  • Reset Reset
  • Pemerintah Provinsi Jawa Tengah

    Jl. Pahlawan No.9, Mugassari, Semarang Sel., Kota Semarang, Jawa Tengah 50249

    Telp:024-8415548, 8453676

    Fax:024-8311266

    Email:[email protected]

    https://jatengprov.go.id/beritadaerah/bupati-rembang-serahkan-bantuan-rumah-layak-huni-dan-modal-usaha-untuk-ratusan-mustahik/

    Anda mungkin juga menyukai