menu
Memahami COD (Cash on Delivery) dan COD Cek Dulu, Ini Penjelasannya
COD atau Cash on Delivery adalah metode pembayaran yang banyak diminati di ecommerce. Ini penjelasan lengkapnya.

COD atau Cash on Delivery adalah metode pembayaran yang banyak diminati di ecommerce. Sesuai namanya, metode pembayaran ini memungkinkan pembeli untuk melakukan pembayaran secara cash ketika pesanan sudah delivered alias sudah tiba di alamat tujuan. Jenis pembayaran ini memudahkan pembeli yang tidak memiliki rekening atau dompet digital.

Sebelum ecommerce populer, metode pembayaran COD sudah dilakukan penjual yang memasarkan produknya melalui media sosial. Penjual akan bertemu langsung dengan pembeli di lokasi yang ditentukan, untuk nantinya melakukan jual beli. Kini metode pembayaran COD sudah lebih mudah dengan perkembangan ecommerce di Indonesia.

 

Dikutip dari buku “Buku Pintar Bisnis Online dan Transaksi Elektronik” (2013) karya Cita Yustisia Serfiyani, COD adalah transaksi di mana penjual dan juga pembeli melakukan kesepakatan untuk bertransaksi di suatu tempat, dan pembayaran dilakukan pada saat penjual dan pembeli bertemu di tempat yang disepakati.

Kepanjangan COD adalah Cash on Delivery, yang artinya adalah bayar di tempat. Metode pembayaran ini dinilai memudahkan pembeli yang tidak memiliki rekening atau yang belum awam dengan metode pembayaran online. COD juga biasanya dimanfaatkan pembeli yang ingin merasa lebih aman ketika bertransaksi.

Pasalnya, pembeli bisa membayar setelah menerima barang alias ketika pesanan sampai ke alamat tujuan dengan menggunakan metode COD. Pembeli membayar harga produk dan ongkos kirim (jika ada) kepada kurir ketika barang atau paket sampai ke tujuan.

 

COD juga jadi salah satu metode pembayaran yang banyak diminati pengguna setia di Shopee. Metode pembayaran COD (Bayar di Tempat) berlaku tanpa minimal pembelian dengan maksimal pembelian Rp5.000.000 per pesanan. Pembeli bisa menggunakan metode pembayaran ini ketika membeli di toko yang mencantumkan logo COD pada halaman produk mereka.

Pembeli harus melakukan pembayaran secara tunai ke kurir sebelum menerima dan membuka paket. Jika dua kali membatalkan pesanan COD dalam waktu 60 hari, metode pembayaran COD (Bayar di Tempat) akan dinonaktifkan sementara untuk pembeli, dan akan diaktifkan kembali secara otomatis setelahnya.

Selain COD (Cash On Delivery), kini Shopee memiliki metode pembayaran yang dilakukan setelah pembeli membuka dan memeriksa paket yang diterima, yaitu COD Cek Dulu. Metode pembayaran ini khusus untuk jasa kirim SPX Hemat, SPX Sameday, atau SPX Standard.

 

Setelah COD, kini Shopee menghadirkan metode pembayaran COD Cek Dulu. Sesuai namanya, COD Cek Dulu adalah metode pembayaran di mana pembeli bisa melakukan pembayaran kepada kurir setelah membuka paket dan memastikan isi paket sesuai deskripsi penjual. Jika tidak sesuai, maka paket tersebut bisa dikembalikan kepada kurir tanpa harus membayar.

COD Cek Dulu dihadirkan Shopee dengan tujuan meningkatkan kepercayaan pembeli dan agar para penjual bisa menarik pembeli baru. COD Cek Dulu kini sudah berlaku untuk pembeli di seluruh Indonesia yang memenuhi syarat dan ketentuan. Perlu diingat, pembeli harus bersedia membuka paket di depan kurir dan direkam (tanpa wajah) selama melakukan pengecekan barang. Cek syarat dan panduan lengkapnya di link di bawah ini.

 

Baca Juga: 6 Syarat Pakai Shopee COD Cek Dulu, Belanja Semakin Praktis dan Aman!

 

Itu dia penjelasan mengenai COD (Cash on Delivery) dan COD Cek Dulu di Shopee. Manfaatkan fitur pembayaran ini untuk memaksimalkan pengalaman berbelanja online yang lebih nyaman. Apalagi ada promo Pasti Gratis Ongkir RP0 dan Pasti Gratis Pengembalian. Yuk, cobain sekarang di Shopee!


Anda mungkin juga menyukai

window feed play_circle person