
TEMANGGUNG – Bupati Temanggung Agus Setyawan melakukan pengecekkan penambalan jalan berlubang wilayah kabupaten, yang sebagian digunakan sebagai akses mudik Lebaran 2025. Ia berharap, proses penambalan bisa selesai pada H-4 Lebaran, meskipun diakui tidak akan maksimal, lantaran keterbatasan anggaran.
“Penambalan ini rencananya sampai sekitar tanggal 27 Maret 2025 atau H-4. Artinya, tanggal 27 sudah berhenti, berapapun hasilnya nanti, selesainya di tanggal 27 itu. Ini pas kebetulan jalan lewat sini, sambil melihat kondisi pembenahannya seperti apa,” ujarnya, ditemui saat mengontrol penambalan jalan di wilayah Kebonsari, Temanggung, Senin (24/3/2025).
Ditambahkan, penambalan berada pada titik-titik krusial yang masuk lingkup jalur atau jalan kabupaten. Selain keterbatasan anggaran lantaran terbitnya Inpres Nomor 1 Tahun 2025 yang mengharuskan adanya efisiensi, saat ini masih masuk musim penghujan, sehingga penambalan tidak bisa maksimal.
“Anggaran tidak banyak, hanya sekitar Rp4 miliar untuk penambalan, padahal ruas jalan kabupaten panjangnya sekitar 640 kilometer. Yang jelas kita bergerak, tidak menjanjikan sepenuhnya, karena kecilnya anggaran, jadi tidak bisa menyelesaikan semua lubang. Apalagi sekarang musim penghujan, pengaspalan tidak bisa maksimal,” terang bupati.
Kepala Bidang Bina Marga DPUPR Kabupaten Temanggung Khamim Gunardi, mengatakan, pihaknya terus mengebut melakukan penambalan titik-titik jalan berlubang. Ia menyebutkan, sampai hari ini (Senin, 24/3/2025), penambalan sudah mencapai 90 persen.
“Sampai sekarang, penambalan telah mencapai kurang lebih 90 persen, sudah hampir selesai. Tapi memang, karena keterbatasan anggaran, jadi kita tidak bisa maksimal,” terangnya.
Penulis: Ary;Istw;Ekp
Editor: WH/DiskominfoJtg
Accessibility Tools
Increase Text
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
Jl. Pahlawan No.9, Mugassari, Semarang Sel., Kota Semarang, Jawa Tengah 50249
Telp:024-8415548, 8453676
Fax:024-8311266
Email:[email protected]
https://jatengprov.go.id/beritadaerah/cek-penambalan-jalan-kabupaten-agus-gondrong-harap-h-4-lebaran-selesai/