menu
157 Penyandang Disabilitas Blora Terima Bantuan Kemensos RI
BLORA - Sebanyak 157 penyandang disabilitas di Blora terima bantuan Asistensi Rehabilitasi Sosial (Atensi) dari Kementerian Sosial (Kemensos) RI, melalui mitra Sentra Margo Laras Pati. Bantuan tersebu

BLORA – Sebanyak 157 penyandang disabilitas di Blora terima bantuan Asistensi Rehabilitasi Sosial (Atensi) dari Kementerian Sosial (Kemensos) RI, melalui mitra Sentra Margo Laras Pati. Bantuan tersebut berupa, alat bantu disabilitas bagi 35 penerima, bantuan kewirausahaan bagi 43 penerima, dan bantuan paket sembako untuk 79 penerima manfaat.

Bupati Blora Arief Rohman menyampaikan apresiasi atas bantuan yang diberikan kepada penyandang disabilitas. Menurutnya, bantuan tersebut merupakan momentum untuk melindungi dan memenuhi hak penyandang disabilitas.

“Ini luar biasa dan semoga ke depannya bisa ada lagi kegiatan serupa, untuk membantu yang membutuhkan,” tutur bupati, pada penyerahan bantuan tersebut, di pendapa rumah dinas bupati setempat, Kamis (5/9/2024).

Disampaikan, pihaknya memiliki komitmen untuk melaksanakan penghormatan, perlindungan, dan pemenuhan hak penyandang disabilitas. Salah satunya, melalui program Atensi Kementerian Sosial RI.

Bupati menambahkan, penyandang disabilitas yang produktif harus didampingi, agar tetap terjaga semangatnya dan mampu mandiri seoptimal mungkin. Untuk itu, bupati berharap, sinergi antarelemen masyarakat untuk mendukung pemenuhan dan perlindungan hak disabilitas.

”Mari kita optimalkan potensi penyandang disabilitas, dan memandang penyandang disabilitas sebagai salah satu aset bagi kemajuan bangsa,” pungkasnya.

Sebagai informasi, jenis alat bantu disabilitas yang diberikan adalah kursi roda medis, kursi roda cp, tongkat netra, kruk, dan walker. Sedangkan bantuan kewirausahaan, berupa alat penunjang usaha bengkel, paket jualan gorengan, warung makanan minuman, pijat, ternak ayam, dan toko kelontong.

Penulis: Kontributor Kominfo Blora
Editor: Di/Diskominfo Jateng

Accessibility Tools

Increase Text
  • Decrease TextDecrease Text
  • GrayscaleGrayscale
  • High ContrastHigh Contrast
  • Negative ContrastNegative Contrast
  • Light BackgroundLight Background
  • Links UnderlineLinks Underline
  • Readable FontReadable Font
  • Reset Reset
  • Pemerintah Provinsi Jawa Tengah

    Jl. Pahlawan No.9, Mugassari, Semarang Sel., Kota Semarang, Jawa Tengah 50249

    Telp:024-8415548, 8453676

    Fax:024-8311266

    Email:[email protected]

    https://jatengprov.go.id/beritadaerah/157-penyandang-disabilitas-blora-terima-bantuan-kemensos-ri/

    Anda mungkin juga menyukai

    window feed play_circle person